RDP 2024: Mendengar Aspirasi Civitas Akademika
Oleh: Efrysha Wahyu
Editor: Amira Tsabitah
Psikojur – Telah dilaksanakan Rapat Dengar Pendapat (RDP) yang dihadiri oleh perwakilan angkatan mahasiswa S1 dan S2 Psikologi Undip, serta perwakilan LK pada hari Jumat (16/08/2024). Acara dibuka pada pukul 08.25 WIB oleh moderator disertai doa, diikuti sambutan Ketua Pelaksana Rapat Dengar Pendapat Dialog Civitas Akademika, saudari Savira Fitri Ifani. Kegiatan selanjutnya yaitu sambutan dari saudari Setia Monaliza Alindrajatun selaku Plt. Ketua SM Fakultas Psikologi. Pada RDP kali ini, Senat Mahasiswa F.Psi membahas isu yang telah dikaji dari aspirasi-aspirasi mahasiswa terkait sarana prasarana dalam keberjalanan perkuliahan serta isu-isu yang jarang tersentuh. Dalam pelaksanaan acara RDP, terbagi menjadi lima sesi yang berisi isu-isu yang telah dirangkum oleh Senat Mahasiswa F.Psi disertai dengan diskusi pada setiap sesinya.
Sesi pertama membahas mengenai isu sarana prasarana yang terbagi menjadi dua aspek: fisik dan non-fisik, diikuti dengan diskusi terbuka kepada peserta RDP. Pada sesi diskusi pertama, salah satu peserta memberi alternatif penyampaian dengan menekankan mengenai bagaimana cara merawat dan menjaga fasilitas gedung Psikologi Undip yang terbilang baru, daripada sekadar mengidentifikasi kerusakan yang ada. Menanggapi hal ini, SM F.Psi menanggapi dengan pernyataan bahwa Senat akan menyampaikan aspirasi mahasiswa secara rinci kepada pihak birokrasi fakultas. Sesi kedua membahas materi mengenai akademik dan kemahasiswaan, salah satu isu yang dibahas adalah mengenai transparansi nilai mahasiswa dari dosen. Mahasiswa menekankan pentingnya feedback dari dosen selama satu semester sebagai bahan evaluasi bagi mereka.
Pada bagian ketiga mengangkat isu terkait sumber daya fakultas, bagian keempat membahas isu Kuliah Kerja Nyata, dan bagian terakhir mengenai aspirasi lain yang belum disinggung sejak awal. Pada bagian isu kelima ini, terdapat peserta yang menyarankan untuk penyediaan layanan hotline sebagai wadah pengaduan terkait masalah kekerasan seksual termasuk perundungan sebagai fasilitas layanan kampus.
Rapat Dengar Pendapat berjalan dengan baik dan berakhir pada pukul 10.30 WIB. Diselenggarakannya acara ini dengan harapan sebagai wadah mendengar aspirasi civitas akademika untuk kedepannya yang lebih maksimal sesuai dengan tagline acara yaitu "Our Voice, Our Future".
Psikologi Jurnalistik 2024
Salam tinta, salam cinta, Psikojur Jaya!
#ReportasePsikojur